Jumat, 09 Desember 2011

Teori Organisasi Umum 5

ENAM cara meningkatkan kepercayaan pada diri sendiri
Perasaan rendah diri seseorang ada yang berkembang lebih kuat dan ada pula yang sebaliknya. Ada banyak penyebabnya :

1. Langkah pertama cari sebab mengapa kita selalu merasa rendah diri. Sekali kita bisa mengetahui sebabnya itu maka kita sudah mendapatkan prasyarat yang sangat penting untuk memperbaiki kepercayaan diri sendiri yang telah direncanakan.


2. Atasi kelemahan kita, hal yang terpenting adalah kita harus memiliki kemauan yang kuat. Karena hanya dengan begitu kita akan memandang suatu perbaikan yang kecil sebagai perbaikan yang besar.


3. Bahagialah dengan keberhasilan yang kita dapat dalam suatu bidang tertentu dan janganlah ragu-ragu untuk bangga atas apa yang telah kita dapat. Perkiraan kita sendiri atas keberhasilan kita adalah lebih penting untuk kesadaran diri kita sendiri dibandingkan dengan pendapat orang lain.


4. Bebaskan diri kita dari pendapat orang lain dan janganlah berbuat berlawanan dengan keyakinan kita sendiri. Hanya dengan begitu kita akan merasa merdeka dalam diri sendiri dan yakin pada diri sendiri.


5. Jika kita diminta untuk melakukan pekerjaan yang sukar, cobalah melakukan pekerjaan tersebut dengan rasa YAKIN pasti bisa dikerjakan. Jika kita takut melakukan tugas itu, maka di masa depan kita akan kurang percaya pada kemampuan kita sendiri dan akhirnya gagal dalam tugas yang gampang.


6. Jangan terlalu bercita-cita, karena cita-cita yang kelewat batas tidak baik. Makin besar cita-cita kita, maka akan semakin sulit bagi kita untuk mencapai  tujuan yang tinggi itu.


Sumber : http://seventine.wordpress.com/2009/10/29/10-tips-meningkatkan-kepercayaan-pada-diri-sendiri/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar